Gelar Operasi Patuh Krakatau 2021 di Pasar Unit 2, Satlantas Polres Tulang Bawang Bagikan Ini

0
336

Lintasmerahputih.com (Tulang Bawang) – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tulang Bawang membagikan masker, stiker dan leaflet pada pelaksanaan Operasi Patuh Krakatau 2021 di wilayah hukumnya.

Pembagian masker, stiker dan leaflet tersebut berlangsung hari Kamis (30/09/2021), pukul 09.00 WIB s/d selesai, di Jalan Lintas Timur (Jalintim), Km 145, Pasar Unit 2, Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang.

“Hari ini Subsatgas 3 (Preemtif) Operasi Patuh Krakatau 2021 membagikan masker, striker, dan leaflet kepada para pengendara yang melintas di Jalintim, Km 145, Pasar Unit 2, Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya,” ujar Kasat Lantas AKP Suhardo, SH. mewakili Kapolres Tulang Bawang AKBP Hujra Soumena, SIK., MH.

lanjut AKP Suhardo, adapun rinciannya yakni sebanyak 250 pcs masker, 50 lembar stiker, dan 75 lembar leaflet. Selain itu petugasnya juga memberikan imbauan kepada para pengendara untuk tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan (prokes) yang berlaku.

Kasat Lantas menjelaskan, pada pelaksanaan Operasi Patuh Krakatau 2021 sasaran utamanya adalah para pengendara yang tidak disiplin mematuhi prokes, dan pengendara yang tidak disiplin dalam berlalu lintas.

“Dengan dilaksanakannya Operasi Patuh Krakatau 2021 ini, diharapkan masyarakat dapat mematuhi dan mentaati peraturan lalu lintas, serta prokes yang berlaku. Sehingga dapat mengurangi dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” jelas AKP Suhardo.

Operasi Patuh Krakatau 2021 ini akan berlangsung sampai dengan tanggal 03 Oktober 2021 mendatang, untuk itu diimbau kepada warga masyarakat untuk tetap disiplin mematuhi prokes dan disiplin dalam berlalu lintas.

(Red)

LEAVE A REPLY